Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Daerah di Kalimantan Gelar Musrenbang Tercepat, Ini Kata Mendagri

Kompas.com - 19/02/2020, 15:28 WIB
Hendra Cipta,
Khairina

Tim Redaksi

PONTIANAK, KOMPAS.com - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian hadir untuk membuka musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) regional Kalimantan yang dipusatkan di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (19/2/2020).

Dalam kesempatan itu, Tito menyampaikan apresiasinya atas kekompakan para kepala daerah di Kalimantan dalam menggelar musrenbang yang merupakan tercepat se-Indonesia.

"Hal ini ini menunjukkan Pemda di Kalimantan memiliki kesatuan pandang yang solid dalam membangun Pulau Kalimantan," kata Tito dalam pidatonya, Rabu siang.

Baca juga: Di Acara Musrenbang, Menteri Tjahjo Ingatkan Wagub Sumut soal RPJMD

Menurut Tito, musrenbang adalah forum resmi untuk mencanangkan program pembangunan daerah tahun 2021.

"Ini adalah acara penting. Rencana pembangunan 2021 Memang harus dibicarakan sekarang. Untuk disodorkan di Bapenas. Supaya pagu indikatif bisa dirumuskan. Kemudian apa yang akan dibuat progamnya. Uangnya ngikutin," ucap Tito.

Dia berharap, lewat musrenbang regional Kalimantan ini, program yang diciptakan pemerintah daerah se-Kalimantan bisa masuk dalam rencana kerja pemerintah pusat tahun 2021.

Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji berharap adanya percepatan pembangunan di Kalbar dan Pulau Kalimantan.

"Pemerataan pembangunan di seluruh Indonesia akan tercapai bila koordinasi dan sinergitas pemerintah daerah dan pusat berjalan baik," kata Sutarmidji.

Baca juga: Di Acara Musrenbang, Menteri Tjahjo Ingatkan Wagub Sumut soal RPJMD

Sementara itu, Ketua Panitia Musrenbang regional Kalimantan, Yuslinda menerangkan, penyelenggaraan musrenbang regional ini bertujuan mengejar pembangunan.

Musrenbang regional Kalimantan ini dihadiri para gubernur di Pulau Kalimantan, perwakilan di legislatif dan sejumlah stakeholder terkait. Sejumlah menteri pun dijadwalkan memberikan paparan arah pembangunan Kalimantan ke depan.

“Tujuannya mengetahui arah kebijakan dan program prioritas nasional di Kalimantan," ujar Yuslinda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com